INfo Suzuki V-Strom 650 spesifikasi harga klop

INfo Suzuki V-Strom 650 spesifikasi harga klop - Terbarukan dari otokrum tentang INfo Suzuki V-Strom 650 spesifikasi harga klop.
Pada tahun 2014 ini, Suzuki Indonesia memasukkan 4 varian motorsport terbarunya, antara lain: Suzuki Burgman 200, Suzuki GSR 750, Suzuki Hayabusa, dan Suzuki V-Strom 650. Keempatnya memang dikategorikan sebagai motor premium dengan harga diatas 100 jutaan. (kecuali Burgman 200). Pada artikel sebelumnya, kami telah membahas
 review tentang Suzuki Burgman 200 si skutik gambot. Pada tulisan kali ini blog spekmotor akan membahas tentang Suzuki V-Strom 650 si motor gambot berjenis adventurer.

Review Suzuki V-Strom 650: Spesifikasi, Harga, dan Test Ride

Suzuki V-Strom 650
Suzuki V-Strom 650
Melirik tampilan dari V-Strom 650, kesan pertama yang muncul adalah dimensi motor yang ternyata cukup tinggi. Bagi pengendara yang tingginya kurang dari 170 dipastikan akan kesulitan untuk menyentuh tanah. Jarak dari tanah ke jok mencapai 84 cm. Suzuki V-Strom 650 memang didesain dengan konsep motor touring adventurer. Hal itu sudah nampak dari ukuran ban depan yang lebih besar daripada belakang. Sokbreker depan V-Strom 650 memiliki diameter dengan ketebalan 43mm, membuatnya sangat nyaman untuk menempuh lintas jalan rusak sekalipun. Belum lagi posisi riding nya yang terasa lebih tinggi di depan, membuat sensasi jelajah semakin terasa.

Fitur pada panel speedometer juga terbilang lengkap dengan kombinasi analog dan digital yang cukup besar. Pada indikator digital yang ada disebelah kanan juga berisi indikator lengkap, seperti pemakaian bahan bakar rata-rata, indikator bensin, tripmeter, speedometer, hingga jam. Untuk jeroan mesin, Suzuki V-Strom 650 menggunakan mesin 2-silinder dengan 2 busi seperti yang diusung oleh mesin bertipe DTS-i nya Bajaj Pulsar. Meskipun mesin berkapasitas besar, tapi suara motor ternyata cukup kalem. Soal performa, Suzuki V-Strom 650 dengan mesin V2 nya memang mempunyai akselerasi tarikan yang mantap, mulai dari putaran bawah hingga atas. 

Review V-Strom 650
gambar: otomotifnet.com

Kecepatan maksimum / top speed Suzuki V-Strom 650 bisa mencapai 205-210 km / jam untuk lintas trek lurus. Nafasnya juga panjang dengan rpm mencapai 11.000. Untuk motor sejenisnya, barangkali Suzuki V-Strom 650 punya genre yang sama dengan Kawasaki Versys. 

Spesifikasi Suzuki V-Strom 650 & Harga nya

Spesifikasi Suzuki V-Strom 650
Spesifikasi Suzuki V-Strom 650
Bagi yang tertarik untuk membeli V-Strom 650, Suzuki Indonesia membanderol motor ini dengan harga Rp.200 jutaan yang sudah bisa dipesan mulai April-Mei 2014. Bagaimana? tertarik untuk membeli Suzuki V-Strom 650 ini?